AUDIO

Aldi Si Anak Manja

Penulis: Vendo Olvalanda S/h3>

Di sebuah rumah nan indah di kawasan Puncak, Bogor, Jawa Barat, seorang anak laki-laki bernama Aldi tinggal bersama kakek dan nenek. Ayah dan ibu Aldi sudah setahun ini berada di luar negeri karena sang ayah bekerja sebagai diplomat.

Namun, beberapa hari lalu, kakeknya Aldi meninggal dunia. Selama ini, kakek selalu memanjakan Aldi. Setiap pagi, kakek menyiapkan bekal makanan, seragam, dan tas sekolah. Saat Aldi pulang sekolah, kakek juga yang membereskan semuanya karena Aldi suka sembarangan menaruh seragam kotor dan juga tas sekolah.

Karena kakek sudah tiada, sekarang neneklah yang menyiapkan semua keperluan sekolah Aldi. Namun, nenek meminta agar Aldi saat pulang sekolah membereskan sendiri seragam kotor dan tas sekolah.

Dasar Aldi si anak manja, setiap pulang sekolah ia tetap saja masuk kamar sambil melemparkan seragam serta tas sekolah ke lantai. Lalu, nenek menasihatinya, “Aldi, biasakan taruh seragammu di tempat cucian kotor. Tas sekolahmu juga taruh di meja belajar!”

Aldi menjawab santai, “Iya, Nek.”

Kenyataannya, Aldi tetap saja tidak menjalankan nasihat itu.

Nah, pada Rabu pagi ini, nenek sengaja tidak mempersiapkan bekal, seragam, dan tas sekolah Aldi dengan pura-pura ketiduran. Rupanya, nenek ingin menyadarkan Aldi. Aldi pun panik dan menyiapkan keperluan sekolahnya tergesa-gesa.

Sampai di sekolah, Aldi ditertawakan teman-temannya, “Ha-ha-ha… Sekarang, kan hari Rabu, Aldi. Kenapa pakai seragam putih?” Aldi menepuk jidat. Ia lupa, hari Rabu seharusnya ia memakai baju seragam batik.

Saat belajar di kelas, Aldi juga dimarahi gurunya karena buku tugasnya ketinggalan di rumah. Bahkan, saat istirahat, Aldi tidak makan seperti teman-temannya karena lupa membawa bekal. Aldi benar-benar merana.

Sepulang sekolah, Aldi langsung memeluk nenek di rumah sambil menangis, “Nek, Aldi minta maaf ya karena selama ini selalu menyusahkan Nenek.” Nenek pun terheran-heran.

“Setelah ini, Aldi janji akan menyiapkan dan membereskan keperluan sekolah sendiri,” lanjut Aldi. Lalu, nenek mengelus kepala Aldi.

Sekarang Aldi selalu menyiapkan semua keperluan sekolahnya sendiri. Bahkan, seragam dan tas sekolah sudah disiapkan sejak malam sebelum tidur.

Dan, saat pulang sekolah, Aldi tidak pernah lagi sembarangan menaruh seragam kotor serta tas sekolah. Ia kini menaruh benda-benda tersebut pada tempat seharusnya. Aldi telah berubah menjadi anak yang mandiri dan bertanggung jawab.

Jadilah anak yang mandiri dan bertanggung jawab sejak kecil. Kebiasaan itu akan sangat berguna bagi kalian bila sudah besar nanti.